Didampingi Istri dan Partai Koalisi,UAS Hadiri Undangan Pernikahan

Didampingi Istri dan Partai Koalisi,UAS Hadiri Undangan Pernikahan


liputanJambi.id-TANJAB BARAT-Dengan didampingi Istri dan Partai Koalisi,UAS calon bupati Tanjabbarat no urut 2 menghadiri undangan pernikahan di Desa Sungai Kepayang.

Kedatangan calon Bupati UAS bersama istri dan ketua partai koalisi disambut antusias Masyarakat dan tuan rumah yang melaksanakan hajatan pernikahan.

dalam kesempatan itu calon bupati yang di usung tiga partai,yakni PAN, Gerindra dan PKS ini menyempatkan diri melakukan silahturahmi bersama masyarakat yang hadir.

selain itu calon bupati dengan slogan Berkah ini juga berikan motivasi kemasyarakat Tanjabbarat khususnya untuk menggunakan hak pilihnya dengan baik, jangan sampai goldput.

sebagai warga Indonesia yang baik kita harus ikut menyukseskan pesta demokrasi, pada 09 Desember nanti, segera datang ke TPS untuk memilih ," ucap UAS.

"Semua kandidat yang ikut dalam kopentisi pilkada dan Pilgub 2020 nanti sejatinya putra terbaik provinsi Jambi dan Kabupaten Tanjabbarat,"imbuhnya.

Menurutnya mumpung masih ada waktu berapa hari lagi,jadi tentukan lah pilihan sesuai hati nurani kita yang mana menurut kita baik dan layak untuk di amanahkan sebagai pemimpin.

lanjut pesannya jangan bedah Pilihan membuat kita pecah belah silaturahmi, bedah Pilihan itu biasa, itu lah seninya pesta demokrasi,"kata UAS.

"Ayo mari kita sama-sama sukseskan Pilgub dan pilkada 2020 ini dengan aman,damai,sejuk, tentram,adil,jujur dan transparan,"himbau UAS.

Siapapun nantinya yang terpilih dan di amanahkan masyarakat sebagai pemimpin baik provinsi dan kabupaten,berati itu lah pemimpin kita dan kita tetap bersaudara."tutupnya.(CR7)