Diduga proyek Penyempurnaan lapangan Basket Sarat kepentingan

Diduga proyek Penyempurnaan lapangan Basket Sarat kepentingan


Tanjabbarat, liputanjambi.id-Proyek penyempurnaan lapangan basket Kualatungkal, kecamatan Tungkal Ilir yang menelan anggaran hampir Ratusan Juta diduga sarat kepentingan.

Bedasarkan data yang dihimpun media ini, proyek ini sebelumnya sempat di bangun pada tahun 2021 lalu yang menelan Anggaran APBD murni kabupaten Tanjabbarat senilai ratusan juta.Kemudian jelang 1 Tahun ternyata muncul lagi dianggarkan di APBD Perubahan dengan beda casing atau judul penyempurnaan.

Jika kita telisik pada anggaran tahun sebelumnya yang cukup fantastis tersebut, tentunya seimbang dengan mutu dan kualitas hasil pekerjaan.namun sebaliknya hal itu jauh berbeda seperti perpatah bilang jauh panggang dari api,buktinya hasil pantauan media ini setiap hari hujan lapangan basket selalu digenangi air.

Salah seorang pemuda atlet basket yang secara spontan ketemu di lapangan basket mengatakan, meskipun sudah di renovasi di tutup atap lapangan ini tetap saja banjir.

"kalau tidak ada atapnya wajar saja lah air masuk dan banjir,ini sudah di tutup atapnya tapi masih juga banjir dan air masuk.jadi apa gunanya di renovasi kalau masih juga kondisi lapangan basket bisa banjir,"ucapnya sedikit kesal dan kecewa.

Jelasnya kondisi tersebut selalu terjadi apabila hujan deras turun, sampai-sampai kita terhambat untuk olahraga.

"kita main terpaksa menunggu hujan reda,itupun harus di pel atau di lap dulu kalau tidak di pel atau di lap kondisi lapangan licin,"tambahnya.

Sementara terkait kondisi lapangan basket ini pihak terkait belum berhasil untuk di konfirmasi. (CR7)