liputanJambi.id-TANJABBARAT-Sebagai bentuk dukungan kepada pasangan Anshar Sejumlah lapisan warga Desa Dusun Mudo, Kecamatan Muara Papalik mengelar Doa dan zikir bersama.
Doa zikir bersama ini dilaksanakan warga di rumah kediaman calon wakil bupati No urut 2 Hairan.
turuthadir dalam kegiatan tersebut, Calon bupati Anwar Sadat,ketua koalisi,toko agama,toko masyarakat dan pemuda serta ibu-ibu.
Doa dan zikir ini digelar warga selain sebagai bentuk dukungan warga kepada pasangan Anshar,juga beharap Pilkada serentak yang digelar pada 9 Desember 2020 mendatang berjalan tertib,aman, damai dan adil.
Tidak hanya Doa dan zikir untuk mendukung pasangan Anshar dan menyukseskan pilkada 2020,Namun warga pasangan Anshar juga beharap wabah virus Corona (covid-19) segera berlalu.karena Virus corona dinilai membawa dampak yang sangat besar bagi masyarakat baik sektor ekonomi, sosial, hingga kesehatan."ucap warga.
Pantau dilokasi Acara Doa dan Dzikir terlihat Khusuk, meskipun dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Dalam sambutannya Calon Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Hairan memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada warga yang telah mendukung penuh untuk memenangkan pasangan Anshar.
"Saya berikan apresiasi setinggi nya dan mengucapkan ribuan terimakasih kepada masyarakat yang hadir," ujar Calon Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat.
Ia berharap kepada seluruh masyarakat kabupaten Tanjung Jabung Barat, Khusus nya warga Desa Dusun Mudo. agar selalu menunjukkan berpolitik santun,jangan membuat bedah pilihan memutuskan jalinan silaturahmi antara sesama kita.karena kita yang tinggal di Bumi Serangkuh Dayung Serentak Ke Tujuan ini adalah saudara.
"Jangan imbas dari politik ini membuat kita nantinya tak bertegur sapa. jangan, ingat ini hanya politik dan tali silahturahmi kita jangan sampai terpecah gegara politik"himbaua Hairan dihadapan para pendukungnya.
Lanjut nya Siapa pun yang memenangkan pertarungan pilkada Tanjabbarat ini,kita berharap agar pilkada berjalan jujur, amanah dan adil."tandasnya.(CR7)