Bupati Berikan Bantuan Korban Kebakaran di Teluk Nilai, Bupati beharap warga untuk besabar karena ini semuanya ujian dari Allah

Bupati Berikan Bantuan Korban Kebakaran di Teluk Nilai, Bupati beharap warga untuk besabar karena ini semuanya ujian dari Allah


Tanjab Barat-liputanjambi.id-Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H.Anwar Sadat bersama Kapolres Tanjab Barat beserta Kepala OPD terkait  langsung mengunjungi korban kebakaran di Teluk Nilau kecamatan Pengabuan,Sabtu (24/4/21).

Kedatangan Bupati bersama Kapolres dan rombongan ingin silaturahim dengan para korban sekaligus menyerahkan sejumlah bantuan.

Pada saat bertemu dengan para korban kebakaran, Bupati menyampaikan rasa duka terkait musibah yang melanda warga dan berharap kepada warga mengalami musibah kebakaran ini   dapat bersabar.

‘’Semoga diberikan ketabahan dan kesabaran karena ini semuanya ujian dari Allah, bupati juga berpesan  jika ada kebutuhan, agar segera di laporkan ke posko agar dapat ditindak lanjuti,’’ kata Bupati.

Bupati menyadari bantuan yang diberikan Pemerintah saat ini memang belum optimal, paling tidak dapat mengurangi beban warga (korban),"ucap Bupati .

Berdasarkan data yang di himpun,kerusakan rumah akibat kebakaran tersebut, mencapai 17 Rumah yang hagus terbakar yang terdiri 8 Rumah 9 kios toko.

Menurut informasi dilapangan kejadian sekitar pukul 10.00 WIB,dari keterangan warga api diketahui tedengarnya teriakan salah seorang karyawan toko yang melihat ada kepulan asap yang tidak jauh dari toko karyawan itu bekerja.

kemudian warga berdatangan untuk membantu memadamkan api dengan mengunakan peralatan seadanya,api dapat dipadamkan sekira pukul 12.00 WIB.

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut,"ucap warga sekitar.

hingga berita ini di terbidkan belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut,karena masih dalam penyelidikan oleh pihak berwajib.(CR7)