Pekanbaru Riau-liputanjambi.id-Bentuk keseriusan di pemerintahan Bupati Tanjung Jabung Barat,H.Drs Anwar Sadat,Mag. mendongkrak perekonomian masyarakat dari segala sektor , satu persatu telah dimulai.
Bentuk keseriusan ini dibuktikan Bupati bersama Bappeda Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan OPD Terkait terus mematangkan segala proses tahapan pembangunan infrastruktur di kawasan perbatasan di tiga kabupaten, hari ini pemerintah Tanjung Jabung Barat kembali melakukan audiensi di provinsi Riau bersama gubernur Riau dan tiga kabupaten tertanga.
"Kita ingin mengubah stigma kabupaten Tanjung Jabung Barat sebagai daerah pesisir timur lebih baik dan maju lagi , dengan membuka banyak akses jalan penghubung menuju ke daerah kabupaten tetangga," ujar Bupati.
Hal tersebut disampaikan Bupati Anwar Sadat usai menghadiri audiensi dan sinkronisasi usulan pembangunan bersama, pembangunan infrastruktur perbatasan antara kabupaten Tanjung Jabung Barat, kabupaten Tanjung Jabung timur,Provinsi Jambi,dan kabupaten Indragiri hilir,provinsi Riau.di balai Serindit, rumah dinas gubernur Riau, Jum'at (11/2/22)siang.
Bupati Anwar Sadat juga mengatakan, Alhamdulillah pembahasan antara perbatasan di tiga kabupaten ini telah disepakati bersama dengan di tandai penandatangan tiga kepala daerah dan Gubernur Riau.
Lanjut Bupati adapun dalam rencana pembangunan yang di usulkan kita akan Meneruskan pembangunan infrastruktur jalan antara kabupaten Indragiri hilir dengan kabupaten Tanjung Jabung Barat, kemudian konektivitas jembatan yang berada Pengabuan. dan itu telah disepakati oleh gubernur untuk kita usulkan ke pusat agar dapat di anggarkan pembangunan tersebut.sehingga dapat mempermudah akses aktivitas masyarakat di tiga kabupaten ini.
"Ini lah yang disepakati oleh ketiga pimpinan kepala daerah dan Gubernur dalam audiensi tadi,"terang Bupati.
Mudah-mudahan hal ini dapat terealisasikan, untuk itu perlu adanya dukungan bersama-sama menyampaikan hal ini ke bapenas agar dapat dimasukkan dalam rancangan APBN sehingga di Tahun 2023 bisa di anggarkan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan yang di butuhkan untuk membangun konektivitas di tiga kabupaten ini antara kabupaten Tanjung Jabung Barat dan kabupaten Indragiri hilir dan kabupaten Tanjung Jabung timur,ini lah tujuan audiensi yang dilaksanakan pada hari ini,"tambah Bupati.
Anwar Sadat juga mengatakan menyambut baik dan berikan apresiasi kepada gubernur provinsi Riau yang telah menfasilitasi audiensi dan sinkronisasi usulan pembangunan bersama infrastruktur perbatasan di tiga kabupaten ini dan beharap rencana pembangunan infrastruktur ini dapat terealisasikan,"tutup Bupati.
Hal senada juga di sampaikan PLT kepala Bappeda kabupaten Tanjung Jabung Barat, H.firdaus Khatab yang di dampingi Seketaris Bappeda S.Tanjung, menambahkan dengan adanya pembangunan akses jalan penghubung ini memberi dampak pertumbuhan ekonomi bagi ketiga daerah, sekaligus juga meningkatkan hubungan silaturahmi yang sudah dekat selama ini terjalin akan menjadi lebih dekat.
Ia juga berharap pembangunan akses insfrastuktur jalan dan jembatan penghubung di daerah perbatasan di tiga kabupaten ini bisa terwujud,"imbuhnya.
Sementara Gubernur Riau menyambut baik hal ini. Ia mengatakan akan menindak lanjuti hasil audiensi ke Kementrian terkait serta Bapenas.
"Agar menjadi usulan prioritas melalui Pemrov Jambi dan Pemrov Riau," ujar gubernur di hadapan ketiga kepala daerah dan para tamu undangan yang hadir.
Pertemuan Audiensi dan sinkronisasi usulan pembangunan bersama yang di gelar diprovinsi Riau ini turut di hadiri langsung Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Muhammad Wardan, Bupati Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi, Anwar Sadat, dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi, Robby Nahliyansyah.
Pantau di lokasi Bupati Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi, Anwar Sadat di dampingi oleh PLT kepala Bappeda kabupaten Tanjung Jabung Barat, H.Firdaus Khatab,seketaris Bappeda kabupaten Tanjung Jabung Barat S.Tanjung beserta staf,kadis perhubungan kabupaten Tanjung Jabung Barat Samsul Juhari,kabid darat dinas perhubungan kabupaten Tanjung Jabung Barat Junaidi Tanjung, Kabid bina marga dinas PUPR kabupaten Tanjung Jabung Barat Hilman dan Kabag Prokopin Setda Tanjung Jabung Barat.(CR7)