-Masjid Assa'ADah Jalan Nelayan Kelurahan Tungkal Empat kota,Kecamatan Tungkal ilir,Kabupaten Tanjung Jabung Barat, mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Sabtu malam(13/3).
acara diawali dengan lantunan ayat-ayat suci Al-Qur'an dan dilanjutkan dengan kata sambutan oleh panitia misjid Jamaludin.
peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW,ini menghadiri ustad H.Wahyudin dan di hadiri sejumlah para jemaah dari luar serta jemaah dari warga setempat.
Pengurus Masjid menyampaikan, ucapan terimakasih kepada seluruh warga dan masyarakat yang telah membantu baik moril maupun materil hingga telaksananya peringati Isra Mi'raj ini.
"Semoga lelah,capek dan bantuan yang diberikan dibalas oleh Allah."katanya.
Ustad Wahyudin dalam tausiah agamanya mengajak parajemaah yang hadir untuk terus mendekatkan diri kepada Allah "Banyak hal yang dapat dilakukan mendekatkan diri kepada Allah, di antaranya zikir, sholat, sedekah,Doa dan lainnya," kata ustad.
Untuk itu,ustad Wahyudin berpesan, marilah kita sadari bahwasanya kita tingal didunia hanya untuk sementara, ada lagi alam lain yang lebih kekal dan abadi di akhirat nanti. Maka dari itu tunaikan perintah Allah dan jauhkan segala larangannya."tambahnya.(Cr7)