Biar dapat Berkah,Tim OK Gas Gelar Doa Selamat Posko

Biar dapat Berkah,Tim OK Gas Gelar Doa Selamat Posko


Tanjabbarat,Biar dapat berkah dan kemenangan untuk kandidat yang didukung dalam pemilihan Kepala daerah (pilkada) 2024 mendatang, Tim Pemenangan OK GAS (gebrakan Anwar Sadat) gelar doa selamat pembentukan posko bersama yang dilaksanakan di Posko Pemenang OK GAS di simpang jalan Manunggal Satu, Jum'at (5/7/2024) malam.

Doa bersama ini dengan ditandai pemotongan tumpang oleh calon Bupati Anwar Sadat dengan didampingi ketua pemenang daerah H.Fadli,para partai pengusung dan ketua serta para pengurus tim ok gas.

Doa selamat ini sebagai wujud syukur atas terbentuknya atau berdirinya posko pemenangan OK GAS dan mempererat tali silaturahmi.

Terlihat ratusan massa dari pengurus dan  Partai Pengusung serta relawan pasangan UAS-Katamso penuhi ruangan posko Ok GAS.

Kedatang calon Bupati pertahan Anwar Sadat disambut oleh ketua dan pengurus tim ok gas dengan diiringi shalawat.

Doa selamat posko Ok GAS ini selain di hadiri langsung bakal calon Bupati Petahana kabupaten Tanjung Jabung Barat, Ustadz Anwar Sadat, turut dihadiri juga ketua Tim pemenangan para undangan lainnya Seperti toko agama,toko masyarakat dan toko pemuda.

Doa selamat dipimpin oleh Ustad H.Abdul Wahab , terlihat ratusan massa pendukung yang hadir begitu khusu mendoakan Anwar Sadat agar dimudahkan terpilih menjadi Bupati Tanjabbarat periode berikutnya, melanjutkan kepemimpinan yang sebelumnya.

Ketua Tim Pemenangan OK GAS dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada calon kandidat Bupati petahana Anwar Sadat dan sejumlah pengurus Ok GAS serta ratusan massa yang telah berkenan datang dan berikan doa dalam doa selamat posko Ok GAS.

Ketua Tim juga mengatakan berdirinya posko pemenangan OK GAS ini berkat kerjasama dukungan dari kawan-kawan yang merasa terpanggil dari hati nurani masing-masing kebetulan satu tujuan yang tidak lain untuk mendukung dan membantu menghantarkan ataupun melanjutkan kembali calon kandidat Bupati petahana ustadz Anwar Sadat menuju BH 1 EZ dalam berkompetisi pada pilkada kedepan.untuk itu mari kita bersama sama saling mengisi dan saling bahu membahu berbagai upaya agar kandidat kita dukung bisa menang dalam pilkada Nantinya.

"Tetap semangat,tetap solid dan mantapkan hati tegakkan prinsip serta pendirian agar kandidat kita meraih kemenangan, saya yakin dan percaya apabila kita solid dan saling bahu membahu insyaallah tujuan akan tercapai percaya lah itu,"imbuhnya.

Terpisah calon kandidat Bupati petahana Anwar Sadat Menyampaikan ucapan terimakasih kepada ketua beserta pengurus tim pemenangan posko GAS atas dukungannya.

"Semoga niat baik dan ketulusan dukungan ini di Jaba Allah,"ucap Anwar Sadat. Anwar Sadat juga menyampaikan ucapan Terima kasih, kepada seluruh simpatisan massa pendukung yang sudah meluangkan waktunya untuk hadir, memberi dukungan,” tandasnya .

Calon Bupati petahana juga dihadapan massa pendukung nya menyampaikan keinginannya mencalonkan diri kembali dalam pilkada ini tak lain untuk meneruskan program -program kepentingan masyarakat yang mungkin belum terselesaikan selama kepemimpinannya lebih baik lagi.(CR7)